PROFIL TOKOH PENEMU TEKNOLOGI

BERIKUT ADALAH TOKOH-TOKOH PENEMU YANG BERKAITAN DENGAN TEKNOLOGI 


1. PENEMU RADIO 


 Guglielmo Marconi adalah seorang insinyur listrik Italia dan peraih hadiah Nobel, terkenal setelah mengembangkan suatu sistem telegrafi tanpa kabel yang dikenal sebagai "radio". Ia menerimanya bersama Karl Braun tahun 1909

Nama lengkap  : Guglielmo Marconi

Kelahiran           : 25 April 1874, Native House of Guglielmo Marconi, Bologna, Italia

Meninggal          : 20 Juli 1937, Roma, Italia



2. PENEMU TELEVISI 


 Penemu yang pertama kali menunjukkan bahwa citra visual bergerak dapat ditransmisikan pada perangkat televisi. Ia juga dikenal sebagai pioner utama dalam sejarah penemuan televisi berwarna. Hingga ia berusia 35 tahun, Baird hidup dalam kondisi serba kekurangan.

Nama lengkap: John Logie Baird

Kelahiran: 13 Agustus 1888, Helensburgh, Britania Raya

Meninggal: 14 Juni 1946, Bexhill, Britania Raya

Kebangsaan: Britania Raya, Skotlandia

Pendidikan: Lomond School, Royal College of Science and Technology


3. PENEMU BOLA LAMPU 


Thomas Alva Edison adalah pereka cipta dan pengusaha yang mengembangkan banyak peralatan penting. Si penyihir Menlo Park ini merupakan salah seorang yang mengakui banyak reka cipta orang lain dan orang pertama yang menerapkan prinsip produksi massal pada proses reka cipta.

Nama lengkap: Thomas Alva Edison

Kelahiran : 11 Februari 1847, Milan, Ohio, Amerika

Meninggal : 18 Oktober 1931, West Orange, New Jersey, Amerika

Organisasi didirikan : General Electric, Thomas Edison National Historical Park, lainnya


4. PENEMU INTERNET 


Kleinrock merupakan seorang insinyur dan juga ilmuwan asal Amerika Serikat yang sudah banyak memberikan kontribusi dalam dunia jaringan. Karya-karyanya yang paling terkenal dan juga signifikan adalah teori pertukaran paket melalui makalahnya yang ditulis pada tahun 1959 dan tahun 1961. Makalah tersebut berisi tentang pertukaran paket yang berkaitan dengan paket teknologi.



 5. TOKOH PENEMU WIFI 


Hedy Lamarr lahir pada tanggal 9 November tahun 1914. Ia lebih dikenal sebagai artis populer hollywood yang mulai terkenal saat bermain di dalam sebuah film yang berjudul Ecstasy. Film itulah yang akhirnya berhasil membuat Hedy Lamarr menjadi seorang artis Hollywood terkenal pada masa keemasan MGM.

Di tahun 1940, Hedy Lamarr bertemu dengan George Antheil yaitu seorang compose musik. Pertemuan antara kedua orang tersebut membuat Hedy Lamarr tertarik untuk mengajak George agar mau membantunya dalam membuatkan sebuah alat yang bisa membantu dalam sinkronisasi. Kemudian George pun membuat sebuah sistem berdasarkan dengan frekuensi 88. Frekuensi tersebut dibuat berdasarkan dari jumlah tuts yang ada di piano. Supaya terhindar dari jamming, maka kemudian dilakukan penggulungan kertas yang dapat membantu untuk sinkronisasi antara satu dan lainnya.

Kemudian pada tahun 1997, Hedy Lamarr memperoleh penghargaan dari Electronic Frontier Foundation, lalu tiga tahun setelahnya tepatnya pada tanggal 19 Januari 2000, Hedy Lamarr meninggal dunia. Namun sampai saat ini teknologi wifi masih terus digunakan dan dikembangkan. Hampir semua gadget yang ada sekarang ini, mulai dari laptop, smartphone, tablet, bahkan konsol game pun sudah dibekali dengan fitur wifi sebagai alat yang digunakan untuk menyambungkan perangkat tersebut dengan internet. Oleh karena itu, banyak tempat seperti bandara, pusat perbelanjaan, kantor, restoran, hotel, dan lainnya menyediakan fasilitas wifi untuk umum. Biasanya fasilitas wifi yang disediakan disebut dengan hotspot.




https://id.wikipedia.org/wiki/Hedy_Lamarr


https://www.detik.com/edu/detikpedia/d-6855659/siapa-penemu-internet-yang-sebenarnya

https://iconews.iconpln.co.id/tokoh-tokoh-paling-berjasa-di-ranah-teknologi-informasi-ti/


 PENCARI MATERI : 
- gabryella daesyta galuh ( 12 ) 

PENULIS : 
- heny kartika sari ( 13 )




Komentar

Postingan populer dari blog ini

PROFIL PERANCANG BLOG

PENGERTIAN, KARAKTERISTIK DAN PROSES GLOBALISASI

PENGERTIAN IPTEK DAN DAMPAK IPTEK BAGI PELAJAR